Kamis, 27 Februari 2014

Cara Membuat Mata Karakter Animasi Kartun

Cara Membuat Mata Karakter Kartun / Animasi / Hewan dengan CorelDRAW


Untuk membuat mata karakter animasi kartun pada umumnya, karakter memiliki mata yang bulat dan tidak jarang memiliki warna beragam. Warna pada mata karakter juga biasanya dipengaruhi oleh warna asli karakter, atau warna yang mendominasi pada pakaiannya. Misalnya apel hijau, akan lebih cocok jika matanya berwarna hijau. Atau monster, akan lebih cocok jika matanya berwarna merah.
Tutorial kali ini akan menuntun kita untuk membuat mata karakter pada umumnya, maka bukalah Coreldraw Anda, kemudian tekan Ctrl + N untuk membuka lembar kerja baru.
1. Buatlah sebuah lingkaran dengan Ellipse Tool. Tekan tombol Ctrl saat membuat lingkaran agar lingkaran yang kita buat menjadi simetris.
1.1 membuat lingkaran dengan ellipse tool
2. Kemudian buat dua buah lingkaran lagi, lingkaran yang simetris juga. Agar lebih mudah, buat saja lingkaran tersebut dengan menyalin lingkaran yang pertama, kemudian perkecil dan letakkan di tengah lingkaran. ini akan menjadi bola matanya.
 1.2 3 lingkaran dengan ellipse tool - coreldraw
3. Beri warna hijau pada lingkaran yang kedua dan beri warna hitam pada lingkaran ketiga. Hilangkan Outline pada lingkaran hijau. Caranya klik lingkaran tersebut, kemudian klik Outline tool di toolbox dan pilih No outline.
 1.3 membuat bola mata dengan coreldraw
4. Kemudian kita buat lagi dua buah lingkaran untuk diletakkan pada objek bola mata ini. Sebuah lingkaran kecil di bagian pojok atas mata, dan yang satu lagi lebih kecil dan ditelakkan di pojok bawah dengan arah yang berlawanan dari lingkaran satunya. Beri dua objek ini warna putih dan hilangkan juga outline pada kedua objek ini.
 1.4 membuat cahaya pada mata
5. Untuk ukuran objek sederhana, sebenarnya ini sudah selesai. Tapi jika kita ingin objek mata ini terlihat lebih real, maka kita perlu sedikit penambahan. Klik lingkaran yang berwarna hijau, lalu tekan F11.
6. Akan keluar jendela Fountain Fill. Beri warna dari Hijau muda ke hijau Tua dari palet warna RGB. Isikan nilai -90 pada angle. Jika palet warna Anda bukan RGB, saat memilih warna, tarik slider hingga paling bawah kemudian pilih Other, Klik tab Palettes >> Palette >> RGB Palette >> OK.
1.5 fountain fill coreldraw
7. Sudah terlihat berbeda kan sekarang? Yap. Nah sekarang kita buat transparan pencahayaan di matanya. Klik objek berwarna putih di objek mata, kemudian klik Transparent tool. Klik-tarik dari bawah ke atas diobjek berwarna putih tadi. Lakukan juga hal yang sama pada objek putih satunya.
1.6.21.6 pencahayaan bola mata - coreldraw
8. Masa matanya hanya sebelah? Tentu saja tidak. Kita tidak perlu repot-repot membuat lagi mata sebelahnya. Cukup salin objek mata yang ada dan letakkan di sebelahnya.
 1.7 mata karakter sudah selesai - coreldraw
-          Membuat mata karakter kartun
Mata pada karakter kartun pada umumnya adalah melonjong ke bawah. Ini adalah tipe mata yang mudah dibuat, ini dia tutorialnya.
1. Buat sebuah lingkaran yang melonjong kebawah dengan Ellipse tool. Lingkaran ini terlihat persis seperti telur dalam keadaan berdiri.
2.1 membuat lingkaran lonjong dengan ellipse tool - coreldraw
2. Salin lingkaran ini menjadi dua dan letakkan agar posisi kedua lingkaran berdempetan.
2.2 salin lingkaran menjadi 2 - coreldraw
3. Seleksi kedua objek tersebut, lalu klik menu Arrange >> Shaping >> Weld. Proses ini akan menggabungkan kedua lingkaran tadi.
2.3 weld lingkaran - coreldraw
4. Sekarang kita tinggal membuat bola matanya, sama seperti tutorial membuat mata yang pertama, yaitu kita hanya perlu membuat dua buah lingkaran. Beri lingkaran pertama warna hitam, lalu lingkaran kedua warna putih.
2.4 mata kartun sudah jadi - coreldraw
5. Mata tersebut sudah selesai. Tinggal mengaplikasikannya ke kartun yang kita inginkan. Seperti ini misalnya.
2.5 kartun ayam - coreldraw
-          Membuat mata karakter hewan
Hewan biasanya memiliki bola mata yang semuanya hitam. Seperti kucing dan anjing misalnya. Membuat bola mata hitam tidaklah sulit, tipe bola mata ini bisa jadi paling imut dari yang lain, tetapi kadang tipe bola mata ini lebih menyeramkan dari bola mata lainnya.
1. Buatlah sebuah lingkaran yang simetris.
3.1 lingkaran simetris - coreldraw
2. Beri lingkaran tersebut warna hitam. Kemudian beri lagi dua buah lingkaran berwarna putih buat pencahayaannya.
3.2 membuat mata berwarna hitam - coreldraw
3. Salin objek mata tersebut hingga menjadi dua.
3.3 membuat mata hewan dengan coreldraw
4. Yap, kita sudah selesai untuk objek mata ini dan tinggal menaruhnya di objek kita inginkan. Ini misalnya:
3.4 cara membuat mata karakter di coreldraw
Tentu saja ada sangat banyak ragam bentuk mata yang dapat kita buat, penulis sendiri merasa tidak perlu menulis semuanya, ini tentu saja agar pembaca juga melatih dirinya untuk membuat bentuk mata yang lain. Beda bentuk sedikit saja, mata dapat mempengaruhi ekspresi wajah dari karakter yang kita buat.
3.5

Tidak ada komentar:

Posting Komentar